Katolikana.com—GIK 2 Gallery & Coffee Shop merupakan kafe yang memiliki arsitektur unik di kawasan Sendangsono. Kafe ini berlokasi di Desa Banjaroya, Kalibawang, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Pemilik GIK 2 Gallery & Coffee Shop Yoanes Pius Cahyo Nugroho Jati mengatakan kafe ini berdiri sejak 2019. Pembangunan kafe dimulai sejak 2016.
“Proses pembangunannya selama 2,5 tahun. Kendalanya, kami harus membuat bangunan lebih dari standar karena tanah di sini lebih labil,” papar Yoanes Pius Cahyo Nugroho Jati.
Tak hanya mencicipi kopi, pengunjung cafe bisa menikmati keindahan Bukit Menoreh.
Jumlah pengunjung pada akhir pekan lebih banyak dibandingkan hari biasa.
“Rata-rata pengunjung pada akhir pekan lebih dari 70 orang, kadang bisa mencapai ratusan orang. Pada hari biasa rata-rata pengunjung yang sekitar 20 orang,” ujar Yoanes.
Pada bulan Mei dan Oktober pengunjung meningkat karena bertepatan bulan Maria dan bulan Rosario.
Keunikan
Gaya bangunan merupakan akulturasi antara bangunan bergaya Eropa dan Jawa.
Gaya bangunan Eropa berbentuk kastel terlihat dari pilar-pilar dan jendela-jendela besar di antara bangunan-bangunan sehingga menimbulkan kesan mewah.
Bangunan ini juga memadukan gaya struktur bangunan Joglo. Bahan-bahan dasar material yang digunakan berupa bata merah expose. Beberapa bagian memperlihatkan tembok dan pilar bangunan berbahan dasar kayu yang identik dengan bangunan Jawa.
Kastel dan Joglo yang terdapat pada bangunan ini menjadi daya tarik bagi pengunjung.
Pilihan Menu
Kafe ini menawarkan beragam minuman dengan kisaran harga Rp5.000 hingga Rp20.000.
Terdapat wedang tradisional seperti Wedang Jahe, Wedang Sorella, Wedang Uwuh, dan Kopi Luwak, juga aneka kopi seperti Espresso, Americano, Cappucino, dan Kopi tubruk.
Aneka cemilan tradisional hingga modern juga tersedia.
Cemilan tradisional berupa geblek, telo goreng, pisang goreng, bakwan, dan tempe mendoan. Cemilan modern berupa nugget goreng, sosis goreng, dan kentang goreng.
Makanan berat juga tersedia dengan harga Rp5.000 hingga Rp25.000.
Pilihan menu makanan berat terdiri atas olahan mie, nasi kuning, nasi rames, nasi goreng, Indomie rebus, Indomie Goreng, Soto Ayam, dan Ayam Goreng. Mie godog dan mie rebus yang menjadi makanan paling favorit.
GIK 2 Gallery & Coffee shop cocok untuk kegiatan-kegiatan rapat bersama, reuni akbar, dan kumpul keluarga. Tempat ini juga dapat digunakan untuk pre–wedding tanpa dipungut biaya.
5 Spot Foto
Selain menikmati makanan dan minuman, pengunjung dapat berfoto ria di 5 spot yang disediakan:
- Di depan jendela besar berlatar belakang Bukit Menoreh.
- Di antara pilar-pilar berbentuk jendela dengan pemandangan pepohonan Bukit Menoreh
- Di ayunan dengan pemandangan alam yang indah dan asri.
- Di pendopo atau rumah joglo.
- Di gua yang di bentuk menggunakan batu-batu yang tersusun rapi.
Kontributor : Lucia Vanessa Dewi Lantamsari
Katolikana.com adalah media berita online independen, terbuka, dan berintegritas, menyajikan berita, informasi, dan data secara khusus seputar Gereja Katolik di Indonesia dan dunia.