Rumah Musik Nafsigira Membuka Bulan Maria dengan Rilis Lagu ‘Mater Dei’

Lagu ini menjadi penghantar kita meneladan Maria dengan nuansa Eropa dan Jawa.

0 985

Katolikana.com—Rumah Musik Nafsigira yang berbasis di Yogyakarta dan Surakarta merilis lagu Mater Dei (Bunda Allah) karya Yulius Panon Pratomo melalui platform YouTube, Sabtu (1/5/2021).

Lagu ini menjadi penghantar kita meneladan Maria sekaligus pembuka bulan Mei 2021. Yang menarik dari lagu ini adalah kombinasi atau percampuran nuansa Eropa dan Jawa dalam melodi, suara cello, kibor dan kendang.

Yus Panon Pratomo. Foto: Instagram/nafsigira

Menurut Yus Panon Pratomo, lagu ini hendak mengajak kita mengenal Bunda Maria yang dipilih menjadi Bunda Allah Putra.

“Hingga dunia dapat menjumpai Emanuel, Allah beserta kita berkat kesetiaan pada Allah meski pedang menembus jiwanya,” ujar Yus Panon.

Yus Panon menambahkan, “Sebagaimana dituliskan oleh Santo Irenaeus, berkat ketaatan, Maria menjadi silih atas hawa dan mendatangkan keselamatan.”

Lagu ini diawali dengan sebuah memori masa kecil lewat lagu Ave-Ave.

“Lagu Ave-Ave menjadi awal perkenalan kami dengan Maria, Bunda Allah. Hingga kini, Marialah sahabat perjalanan kami,” ujar ujar manajer Nafsigira Antonia Filicia Esa Rindi.

Esa menambahkan, “Bukan nasibnya sebagai Bunda Allah yang kami ingini, tetapi perjuangannya menemukan dan menjalani rancangan Allah dalam hidupnya dengan setia, yang ingin senantiasa kami teladani.”

Narasi dan Doa pada bagian interlude mengajak kita merenungkan suara batin Maria dan kita. Bagian akhir lagu mengajak kita berdoa potongan Ave Maria.

Rangkaian Kegiatan

“Kami persembahkan lagu Mater Dei ini untuk Anda, sebagai bekal memasuki bulan Maria. Sekaligus sebagai pembuka rangkaian kegiatan kami bersama Kaum Muda Katolik yang tergabung dalam Ikatan Siswa-Siswi Katolik Surakarta (ISKS),” ujar Esa.

Esa menambahkan, pada pertengahan Mei 2021 Rumah Musik Nafsigira akan menghadirkan sebuah film pendek, yang diangkat dari problematika kaum muda, yang pada akhirnya menghantarkan Sang Tokoh Utama menemukan Rahmat Kekuatan di balik setiap permasalahan yang ia hadapi.

Rangkaian kegitan akan ditutup dengan Konser Virtual, Malam Apresiasi “Bermadah Bersama Maria, pada Rabu (26/5/2021).

Syair Lagu ‘Mater Dei’

Maria, Putri Allah Bapa Maha Pengasih
Dikandung tanpa noda dosa, suci, dan murni
Dipilih menjadi Bunda Allah Putra
Melahirkan Emanuel: Allah beserta kita

Meski pedang menebus jiwanya
Sampai akhir Maria setia

Reff:
Sancta Maria Mater Dei,
Ora pro nobis peccatoribus
Sancta Maria Mater Dei,
Ora pro nobis
Nunc et in hora mortis nostra

Ketidaktaatan Hawa pada sabda Allah
Kematian baginya dan umat manusia
Ketaatan Maria pada kehendak Allah
Keselamatan baginya dan umat manusia

Maria Bunda teladan iman
antarlah kami kepada Kristus

Katolikana.com adalah media berita online independen, terbuka, dan berintegritas, menyajikan berita, informasi, dan data secara khusus seputar Gereja Katolik di Indonesia dan dunia.

Leave A Reply

Your email address will not be published.