Karena PPKM, Pemuda Katolik Komcab Makassar Gelar Mapenta Daring

0 130

Katolikana.com – Pengurus Pemuda Katolik Komisariat Cabang Kota Makassar mengadakan kegiatan Masa Penerimaan Anggota (Mapenta), yang digelar secara daring pada 10-11 Juli 2021, yang dibuka resmi oleh pengurus carateker Pemuda Katolik Komisariat Daerah (Komda) Sulawesi Selatan, Febrianto Pasila.

Dalam Sambutan ketua umum Pemuda Katolik Komisariat Kota Makassar Gaudensius Moan Gadu berharap kader Pemuda Katolik menjadi garam dan terang bagi gereja dan tanah air. Hal ini seperti dalam tema Mapenta “Terpanggil untuk Dipilih”.

Ketua panitia Medi Tayan melaporkan Jumlah peserta mapenta sebanyak 98 orang. Dalam sambutanya Medi Tayan mengatakan bahwa para peserta yang bergabung dengan Pemuda Katolik Komisariat Cabang Makassar bekerja keras dan menunjukkan militansi kepada organisasi.

“Jangan pernah mengharapkan apa yang akan organisasi berikan kepadamu tetapi pikirkan apa yang akan engkau berikan kepada organisasi tersebut,” kata Medi Tayan.

Dalam acara yang digelar secara daring ini dihadiri oleh pembina awam Pemuda Katolik Komisariat Cabang kota Makassar, Albert Yap. Ia mengatakan bahwa Pemuda Katolik dapat bersinergi dengan Pemerintah kota Makassar dan Gereja. Sebagai salah satu dewan pembina pemuda katolik, ia meminta kelak saat menjadi anggota organisasi bisa berorganisasi dengan penuh tanggung jawab.

Dalam Mapenta ini dihadiri juga oleh para narasumber dari organisasi lain, yaitu dari Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) dan Perhimpunan Pemuda Hindu Indonesia (Peradah), dan GP Ansor Makassar.

Katolikana.com adalah media berita online independen, terbuka, dan berintegritas, menyajikan berita, informasi, dan data secara khusus seputar Gereja Katolik di Indonesia dan dunia.

Leave A Reply

Your email address will not be published.