Pemerintah Siap Kucurkan Rp53,5 Miliar bagi Umat Katolik

Bukti kehadiran negara bagi umat Katolik Indonesia.

0 218

Katolikana.com, Jakarta — Direktorat Jenderal (Ditjen) Bimbingan Masyarakat (Bimas) Katolik Kementerian Agama siap mengucurkan anggaran sebesar Rp53.576.800.000 pada periode Triwulan I tahun 2024. Kucuran dana ini merupakan wujud nyata dukungan dan pelayanan pemerintah kepada umat beragama, tak terkecuali bagi umat Katolik Indonesia.

Anggaran tersebut akan dikucurkan untuk pelaksanaan berbagai program prioritas dan penyaluran bantuan sesuai dengan yang telah direncanakan oleh Ditjen Bimas Katolik di Tahun Anggaran 2024.

Bantuan yang siap disalurkan oleh Ditjen Bimas Katolik antara lain berupa bantuan kepada seminari dan lembaga pendidikan Katolik. Untuk seminari, Ditjen Bimas Katolik akan mengucurkan bantuan untuk sarana pendidikan pada Taman Seminari dan  Bantuan Operasional Pendidikan (BOP) pada Taman Seminari.

Sementara itu, untuk lembaga pendidikan Katolik, Ditjen Bimas Katolik akan menyalurkan Bantuan Operasional Sekolah Menengah Agama Katolik, Program Indonesia Pintar bagi Siswa SMAK, bantuan sarana pendidikan SMAK, bantuan persiapan akreditasi PTK Katolik Swasta, bantuan sarana PTK Katolik Swasta, hingga bantuan PIP Kuliah PTK Katolik Swasta.

Selain itu, ada juga bantuan non-pendidikan yang ditujukan kepada Badan Amal Kasih Katolik (BAKKAT), Kelompok Kategorial/Ormas Katolik, Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Nasional (LP3KN) dan lain sebagainya.

Ditjen Bimas Katolik mengharapkan dengan adanya penyaluran bantuan ini, kehadiran negara melalui Ditjen Bimas Katolik semakin dirasakan manfaatnya oleh umat Katolik di seluruh Indonesia.

 

Sumber: Bimas Katolik

Katolikana.com adalah media berita online independen, terbuka, dan berintegritas, menyajikan berita, informasi, dan data secara khusus seputar Gereja Katolik di Indonesia dan dunia.

Leave A Reply

Your email address will not be published.