TNI Kodam IX/Udayana Atasi Krisis Air Bersih di Desa Wewit, Flores Timur

Pompa hidran, material, serta proses pembangunan disiapkan oleh TNI dibantu warga setempat.

0 223

Katolikana.com—Karena terletak di atas bukit, akses terhadap air bersih di Desa Wewit, Kecamatan Adonara Tengah, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, terbilang cukup sulit.

Selain letak geografis, kepadatan penduduk yang makin meningkat, membuat kebutuhan akan air tidak terpenuhi secara maksimal.

Menanggapi persoalan tersebut, pihak Tentara Nasional Indonesia (TNI) Kodam IX/Udayana memberikan bantuan berupa pompa hidran untuk mengalirkan air dari sumber mata air menuju Desa Wewit, mulai Senin (1/11/2021).

Dalam kegiatan ini, masyarakat berperan membantu proses pembangunan, sedangkan segala macam material telah disiapkan oleh pihak TNI.

Proses pembangunan bak penampung di sekitar mata air Waitoba.

Awalnya mereka membangun bak air di mata air Waitoba, salah satu sumber mata air terdekat di desa tersebut.

Lalu, mereka membangun bak penampungan di sekitar mata air, dan dengan bantuan pompa hidran, akan mengalir menuju bukit.

Karena letak kampung jauh lebih tinggi dari sumber mata air, maka yang dilakukan adalah membalikkan gravitasi.

“Kita membendung air, mengalirkan ke bak transit dengan kemiringan 45 derajat, kita meluncurkan air balik, yang dipacu 24 jam ke ketinggian,”  jelas Pelda Andreas De Rosari mengenai proses yang akan mereka lalui.

Tingginya antusias masyarakat, membuat  pembangunan bak di mata air bisa diselesaikan hari itu juga. Sementara bak penampungan dan lainnya, masih haru dilanjutkan di hari berikutnya.

“Kami sangat membutuhkan kerja sama dengan masyarakat dengan gotong royong, karena medan cukup berat,” tambah Pelda Andreas.

Andreas mengatakan apabila dalam minggu ini pembangunan tidak mengalami kendala, minggu berikutnya air sudah bisa dialirkan, dan bisa dinikmati masyarakat Desa Wewit.

“Luar biasa, apresiasi sebesar-besarnya dari kami untuk bantuan ini,” ujar Rahman Tukan, pemuda desa setempat.**

Katolikana.com adalah media berita online independen, terbuka, dan berintegritas, menyajikan berita, informasi, dan data secara khusus seputar Gereja Katolik di Indonesia dan dunia.

Leave A Reply

Your email address will not be published.